Menu

Mode Gelap

Advertorial · 25 Nov 2024 12:58 WIB

Ananda Emira Moeis Sebut Pemindahan IKN Momentum Emas Tingkatkan SDM Lokal Kaltim


 Foto : Wakil Ketua II DPRD Kaltim, Ananda Emira Moeis. Perbesar

Foto : Wakil Ketua II DPRD Kaltim, Ananda Emira Moeis.

SAMARINDA– Pemindahan Ibu Kota Negara (IKN) ke Nusantara, Kalimantan Timur, dipandang sebagai peluang besar untuk mendorong pengembangan sumber daya manusia (SDM) lokal.

Wakil Ketua II DPRD Kaltim, Ananda Emira Moeis, menilai bahwa proyek ini harus dimanfaatkan sebagai momentum untuk membangun kapasitas masyarakat lokal agar dapat mengambil peran utama di tanah kelahirannya.

“Pemindahan IKN ke Kaltim bukan hanya tentang infrastruktur, tetapi juga membuka peluang besar untuk pengembangan SDM masyarakat lokal. Kita harus memastikan warga Kaltim siap mengambil peran penting di rumahnya sendiri,” ujar Ananda.

Ananda menyoroti pentingnya pelibatan masyarakat lokal dalam proyek-proyek strategis IKN. Ia menyebut, peluang tersebut tidak akan datang begitu saja tanpa kesiapan dari masyarakat.

Menurutnya, pemerintah perlu menggencarkan program-program pelatihan kerja dan pendidikan yang relevan dengan kebutuhan tenaga kerja di IKN.

“Pelatihan teknis, penguasaan teknologi, dan kemampuan bahasa asing harus menjadi fokus utama. Ini tidak hanya memperkuat daya saing masyarakat lokal, tetapi juga membuka jalan bagi mereka untuk menjadi pelaku utama pembangunan,” jelas politisi PDI Perjuangan itu.

Lebih lanjut, ia mengingatkan bahwa meskipun posisi Kaltim sebagai tuan rumah IKN memberikan keuntungan geografis, hal tersebut tidak menjamin warga lokal otomatis mendapat akses.

“Kedekatan lokasi tidak cukup. Kita harus bekerja keras memastikan masyarakat Kaltim punya kompetensi yang sesuai dengan kebutuhan pasar kerja,” tambahnya.

Ananda juga berharap pemindahan IKN dapat menjadi katalis bagi peningkatan kualitas pendidikan di Kaltim.

Ia menegaskan, peningkatan mutu pendidikan harus menjadi salah satu agenda prioritas agar generasi muda Kaltim dapat bersaing secara nasional maupun global.

“Ini saatnya menjadikan IKN sebagai peluang emas untuk meningkatkan kualitas SDM lokal. Jika kita tidak mempersiapkan diri, peluang ini bisa diambil oleh orang lain,” pungkasnya. (Adv/Hite)

Artikel ini telah dibaca 4 kali

badge-check

Penulis Berita

Baca Lainnya

Anggota DPRD Kaltim Subandi Imbau Masyarakat Saling Hargai Walau Berbeda Pilihan di Pilkada Serentak 2024

27 November 2024 - 07:50 WIB

Foto : Anggota DPRD Kaltim dapil Kota Samarinda yakni Subandi mengajak seluruh masyarakat untuk saling menghargai perbedaan pada Pilkada tahun ini.

Perbaikan Infrastruktur Kesehatan di Kaltim, DPRD Soroti Kekurangan Fasilitas dan Kesejahteraan Tenaga Kesehatan

25 November 2024 - 12:43 WIB

Foto : Anggota DPRD Kalimantan Timur, Darlis Pattalongi.

Syarifatul Syadiah Akan Perjuangkan Pendidikan dan Kesehatan Perempuan di Kaltim

25 November 2024 - 12:23 WIB

Foto : Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kalimantan Timur (Kaltim), Syarifatul Syadiah.

Ananda Emira Moeis Dorong Pemerintah Kaltim Tingkatkan Keterampilan SDM Lokal untuk Menyongsong IKN

25 November 2024 - 12:17 WIB

Foto : Wakil Ketua II DPRD Kaltim, Ananda Emira Moeis, mengingatkan bahwa kesiapan Sumber Daya Manusia (SDM) lokal akan menjadi kunci keberhasilan dalam menyongsong era baru pembangunan ini.

Masa Tenang Pilkada serentak 2024, Anggota DPRD Kaltim Fuad Fakhruddin Imbau Semua Bijak Sikapi Perbedaan

25 November 2024 - 12:10 WIB

Foto : Anggota DPRD Kalimantan Timur, Fuad Fakhruddin.

Anggota DPRD Kaltim Usul Pelajaran Membatik Masuk Kurikulum SMA

24 November 2024 - 07:03 WIB

Foto : Anggota DPRD Kaltim, Nurhadi Saputra.
Trending di Advertorial